Terkadang banyak sekali istilah2 yg keluar saat pembicaraan dng teman
penghoby photo baik yg resmi ataupun yg hanya “obrolan warung kopi” ada
sedikit bisa dikatakan kamus kecil dan sering kali muncul dalam
pembicaraan tsb
tulisan ini saya dapat dari erbagai sumber di internet
dan Phorographer’s Asssistant Handbook semoga bermanfaat bagi diri
saya dan pembaca www.ratjoen.in
A-clamp Klem dengan pegas, yang membentuk huruf `A’. Ada berbagai
ukuran, dari yang cuma menjepit kertas ke meja still life, sampai untuk
menahan pipa background agar tidak berputar. Bahan stainless dengan
lapisan karet di ujung penjepit dan genggaman tangannya. Yang merah
untuk pemakaian normal, yang oranye untuk pemakaian berat.
Apple box Peti kayu serbaguna yang cukup kuat dinaiki orang. Ada
beragam ukuran, ukuran apel penuh seperti 45x30x20cm, ukuran setengah
box apel tingginya separuh dan seterusnya.
APA Kependekan dari Advertising Photographers of America
APNY Kependekan dari Advertising Photographers of New York
Arc Bunga api listrik yang timbul antara dua konduktor berdekatan.
Arcing sering terjadi saat melepaskan kabel lampu flash-head dari
powerpaknya tanpa mematikan saklar daya. Biasa berwarna kebiruan/putih
dengan bunyi percikan dan bau terbakar.
Arc-proof Beberapa flash didesain untuk mengurangi timbulnya arcing
kabel penghubung dilepas, hal ini yang disebut kebal-bunga api. Bagian
terminal listriknya masuk kedalam dan diberi kunci pengaman agar
konektor tidak mudah tercabut.
Arc-resistant Beberapa flash juga ada yang didesain untuk
menghilangkan kemungkinan timbulnya bunga api listrik. Salah satunya
dengan saklar kecil yang menghentikan aliran listrik saat kabel
terlepas. Mengikuti saran, usahakan mematikan saklar daya sebelum
memasang dan melepas kabel flash-head dari powerpaknya.
Armature wire Kawat logam lentur dengan beragam ukuran digunakan
untuk mengikat/menggantung benda di set. Berguna untuk mengatur posisi
barang-barang kecil pada sudut tertentu.
ASMP Kependekan dari American Society of Media Photographers.
Autopole Nama dagang namun menjadi generik untuk pipa yang direntang
diantara lantai dan langit-langit. Biasa dipasang sepasang untuk
menggantung layar latar belakang.
Back Magasin kamera format medium, bagian yang bisa dilepas di kamera
format medium tempat film dipasang. Tersedia dalam beragam format,
6×4.5, 6×6, 6×7, 6×8, 6×9, dan 6x12cm tergantung kapabilitas kameranya.
Backdrop Bahan apapun yang direntang atau digantung dibelakang subyek
pada set pemotretan. Bisa kain yang disampirkan ke tembok, atau kertas
yang digulung pada pipa terlebih dahulu.
Ball head Ragam kepala tripod untuk kamera yang bisa diputar kesemua
arah. Beda dengan kepala biasa yang memiliki tiga tuas, masing-masing
untuk mengatur posisi tiap arah, ball head cuma perlu satu kenob untuk
mengendorkan/mengencangkan posisi kamera. Keunggulannya adalah kecepatan
memposisikan kamera dan kemudahan pengoperasiannya. Namun kurang
presisi untuk pemotretan yang memerlukan ketepatan tinggi.
Barn doors Daun pintu logam yang dipasang dimuka lampu, gunanya untuk
membatasi arah sorotan cahaya. Ada yang terdiri dua daun dan ada yang
empat daun. Berwarna hitam untuk mengurangi pantulan cahaya.
Beauty dish Reflektor lampu berbentuk mangkok lebar dan datar yang
dipasang dimuka lampu agar mendapat sorotan halus dan merata. Bagian
tengahnya memakai tutup agar lampu tidak menyorot langsung. Permukaan
berwarna putih dengan bahan titanium oksida, dan digunakan untuk
pemotretan model.
Book Sebutan lain untuk buku album portofolio fotografer. Lembaran
foto dalam album dilapis laminasi agar tahan gores dan coretan.
Book-flat Sepasang lembaran gabus atau papan ukuran 120x240cm yang di
plakban sepanjang sisi panjangnya, dengan demikian bisa berdiri sendiri
membentuk buku yang terbuka. Untuk yang kecil ukurannya separuhnya,
120x120cm.
Boom Pipa panjang yang dipasang melintang diatas stand lampu. Gunanya
untuk menggantung lampu diatas set sehingga kakinya tetap diluar set
pemotretan dan tidak terfoto.
Butterfly Bingkai bujur sangkar besar yang dipasang bahan untuk meratakan atau menghadang cahaya matahari.
Call time Jadual kedatangan untuk asisten dan seluruh peserta casting dan crew pada hari pemotretan.
Cable-hanger Bagian dari ceiling-rails, dimana kabel-kabel daya
digantungkan pada pelat bebentuk huruf ‘U’ yang ada rodanya sehingga
kabel tidak menjuntai kebawah saat carriage berpindah posisi.
Camera stand Bentuk lain tripod di studio, dimana terdapat satu pipa
utama dengan pemberat didalamnya, dan kakinya dilengkapi roda. Pemberat
dalam pipa akan bergerak mengimbangi beban kamera saat disetel. Disebut
juga studio stand.
Carriage Bagian dari ceiling rails berupa potongan pelat
alumunium/besi untuk mengantung pantograph/lampu yang dilengkapi roda
agar bisa meluncur pada rel. Roda berupa bantalan peluru, kadang
dilapisi bushing EVA agar lebih menapak rel dan meredam suara.
Casting Serangkaian tanya-jawab pekerjaan untuk model, kadang diminta
untuk menunjukkan bagian fisik yang akan difoto dan proyek dimana model
terlibat didalamnya.
Ceiling rails/ceiling tracks Kontruksi penggantung lampu dan
perlengkapannya di langit-langit studio. Biasa terdiri dari rel
alumunium membujur dua batang dengan beberapa batang mendatar yang bisa
bergeser dan berputar. Dengan rel ini lampu mudah dipindahkan dan
diposisikan untuk memotret, dan mengembalikannya setelah selesai.
Clip Saat memproses film di lab kadang diperlukan memotong sebagian
film untuk diproses dengan cara tertentu, ini disebut clip. Sisa film
yang tidak dipilih disebut balance. Dengan meng-clip rol film,
fotografer bisa menentukan bagaimana sisa film akan diproses. Karena
film dipotong diantaranya, satu dua frame akan rusak. Front clip adalah
bagian depan rol film yang diambil, sedangkan Tail clip diambil dari
bagian akhir. Catatan film yang tepat akan membantu fotografer memotong
bagian yang mana.
Collar Disebut juga grid holder. Ini adalah bingkai logam bundar yang dipasang dimuka lampu untuk memegang grid.
Control panel Bagian dari lampu flash monoblock/powerpak, berupa
papan pengatur kekuatan cahaya flash, lampu modelling, fungsi-fungsi
lain dan sistem sinkronisasi. Biasa panel terdapat pada sisi yang mudah
terlihat dan dijangkau. Ada yang model biasa dengan kenob, ada pula
digital dengan papan sentuh.
Cookie sebutan lain dari cucoloris, nama penemunya, papan dengan
lubang-lubang berbentuk acak yang akan dihadangkan dimuka lampu agar
membentuk sorotan cahaya tertentu.
C-stand Kependekan dari Century stand, tripod dengan kaki berjenjang agar bisa dipasang berdekatan satu dengan lainnya.
Cross-carriage Bagian dari ceiling rails yang merupakan dua buah
carriage digabung. Gunanya untuk persinggunggan antara rel statis yang
ditanam di langit-langit dengan rel dinamis tempat bergantungnya
pantograph/lampu.
CTB Kependekan dari Color Temperature Blue. Filter gelatin berwarna
biru tersedia dalam kepekatan penuh, ½, ¼, dan 1/8. CTB penuh akan
mengubah cahaya lampu tungsten menjadi cerah hari.
CTO Kependekan dari Color Temperature Orange. Filter gelatin berwarna
oranye yang dikenal sebagai warming gel. Tersedia dalam kepekatan
penuh, ½, ¼, dan 1/8.
Cutter Papan atau karton yang digunakan untuk menghalangi cahaya
jatuh pada area tertentu. Biasa berwarna hitam untuk mengurangi
pantulan.
Dark Cloth Kain hitam yang digunakan fotografer untuk menutupi
kepalanya sehingga tidak silau saat membidik dengan kamera. Dulu dipakai
saat memfokus dengan kamera view. Sekarang dipakai saat melihat layar
display dibelakang kamera digital atau layar laptop saat pemotretan
diluar ruang.
Data sheet Lembaran form yang dipakai asisten mencatat pemakaian film.
Dish Reflektor lampu berbentuk mangkok lebar untuk mendapat efek
halus dan merata. Berbeda dengan beauty-dish, dish reflektor tidak
bertutup dalamnya.
Dots Label stiker bulat untuk menandai film/kotak kartu memori, untuk memudahkan posisi pemasangan atau isi didalamnya.
Drop-off Sebutan untuk meninggalkan album portofolio fotografer di
agen periklanan atau klien untuk dilihat yang berkepentingan, seperti
desainer atau klien. Umumnya portofolio dititipkan di ruang surat atau
resepsionis.
Dust-off Nama dagang untuk kaleng udara bertekanan yang digunakan
untuk meniup debu dari film, kamera dan benda lain. Jauhkan dari tempat
panas.
Fill-in Untuk menambahkan cahaya pada bagian gelap. Bisa dengan
reflektor atau lampu tambahan lain. Sesuatu tugasnya mengisi bagian
gelap, cahaya fill-in tidak boleh lebih terang dari cahaya utamanya.
Fill-in card Papan pemantul cahaya untuk menambahkan cahaya ditempat
gelap. Bisa dipotong-potong sesuai ukuran subyeknya, permukaannya ada
yang putih dan perak.
Film notes Detil pemotretan yang ditulis pada data sheet, berisi
catatan mengenai exposure, pemilihan lensa, deskripsi foto, dan acuan
proses. Pada pemakaian media digital semua data terekam di file foto,
namanya metadata.
Filters Bahan gelas atau plastik mineral yang dipasang dimuka lensa
untuk mengubah tampilan foto baik dari segi warna, ketajaman, bentuk dan
susunannya. Dipasang secara langsung ke lensa dengan ulir ditepinya,
atau dengan bantuan holder dan ring sebelumnya.
Flag Bingkai persegi panjang yang dilapisi kain hitam. Digunakan
untuk mengurangi flare yang timbul karena sumber cahaya mengarah
langsung ke lensa. Flag bisa digunakan sebagai cutter dan sebaliknya.
Flashmeter Alat ukur exposure yang mampu merekam kekuatan cahaya
lampu flash. Biasa dimasukkan data ASA dan speed terlebih dahulu, dan
ketika flash menyala akan menunjukkan besar diafragmanya. Beberapa
flashmeter canggih mampu menunjukkan nilai kontras, akumulasi repetisi
flash dan perbandingan antara cahaya flash dengan available light-nya.
Flats Umumnya berupa bingkai kayu ukuran 120x240cm dilapis plywood
6-10mm untuk membangun latar belakang set. Bisa juga digunakan untuk
meja makan siang.
Flex-fill Nama dagang yang menjadi generik untuk menyebut barang yang
sama. Berupa lembaran reflektor kain dengan bingkai logam yang bisa
dilipat untuk kemudahan penyimpanan dan transportasi. Sekarang lebih
dikenal 5in1 reflektor yang memiliki lima macam bahan yaitu hitam,
putih, transparan, emas dan perak.
Floor stand Stand buat lampu dengan kaki rata diatas tanah tanpa pipa
ditengahnya, sehingga lampu bisa diposisikan sangat rendah dibelakang
subyek. Ada yang berbentuk tapal kuda sehingga lebih sedikit menyita
tempat. Beberapa floor stand bisa dipasang pipa untuk menambah tinggi
40-80cm.
Focusing spot Lampu flash khusus yang cahayanya sangat menyorot untuk
menerangi area yang sempit, sehingga tidak mengganggu tampilan area
disekitarnya. Biasa dilengkapi susunan lensa dan frame holder agar bisa
memproyeksikan gambar/cetakan ke dinding.
Food stylist Penata makanan, crew pemotretan yang tugasnya menyusun
makanan menjadi siap difoto, menata meja lengkap dengan asesorisnya.
Terkadang food stylist mampu membuat makanan yang cantik dengan bahan
lain.
Four-by-eight Papan gabus ukuran 120x240cm yang kedua sisinya
dilapisi bahan putih untuk memantulkan cahaya atau bahan hitam untuk
meredam cahaya.
Frame Apapun yang tercakup dalam bidang pandang lensa kamera. Subyek
disebut in-frame bila keseluruhan badannya terlihat didalam lubang bidik
kamera.
Frog Pelat logam hijau kecil dengan satu sisi penuh dengan paku
terpasang yang digunakan untuk memegang kartu fill-in pada pemotretan
table-top.
Fun-tak Bahan lunak lengket untuk menempelkan benda kecil atau kartu fill-in dimeja. Mudah dilepas dan tidak berbekas.
Gel Kependekan dari gelatin, bahan plastik lembaran berwarna yang
digunakan untuk mengubah warna cahaya, ada yang difusi untuk melunakkan
cahaya. Dipasang dengan frame didepan lampu.
Genny Generator/pembangkit listrik bertenaga bensin/solar. Kadang digunakan untuk pemotretan dengan lampu tungsten/HMI.
Gobo Lempengan logam dengan lubang berbentuk cetakan atau pola tertentu untuk memproyeksikan cahaya pada subyek.
Good connections/ji-si Keadaan sambungan kabel head dan powerpak yang
baik, sehingga semua daya listrik sepenuhnya tersalurkan. Biasa dicoba
pada ruangan yang gelap dan senyap. Bila ada kebocoran listrik/arcing,
maka timbul suara seperti pensil patah atau percikan bunga api. Biasakan
untuk menservis konektor 6 bulan sekali.
Grid Kisi-kisi untuk menyearahkan cahaya supaya tidak terpencar. Bila
berbentuk susunan sarang lebah, disebut honeycomb. Cahaya yang
disearahkan akan menurun kekuatannya, namun semakin menyorot. Tersedia
dalam beragam ukuran, lubang semakin kecil cahayanya semakin menyorot
dan menurun kekuatannya.
Grip arm Pipa pendek dengan klem bulat pada satu ujungnya untuk
memegang kartu atau flag. Ujung lainnya bisa dipasang pada kepala lampu
atau stand sehingga bisa dijadikan mini boom.
Grip case Koper atau wadah untuk menyimpan dan membawa peralatan
studio seperti klem, baut, plakban, semua barang kecil yang diperlukan.
Ground glass Kaca berkabut yang terdapat didalam kamera sebagai alat
untuk melihat ketajaman foto sebelum dijepret. Biasa dilengkapi
kotak-kotak ukuran.
Hair light Cahaya lampu yang diarahkan ke kepala subyek dan bahu, posisinya diatas dan sedikit dibelang subyek.
Head (1) unit lampu flash yang didalamnya terdapat flash tube dan
lampu modeling, yang harus dihubungkan dengan powerpak. (2) kepala
tripod, bagian tempat menaruh kamera dan bisa diatur posisinya.
Head extension Kabel pemanjang arus kuat/tegangan tinggi antara flash
head dengan powerpaknya. Kabelnya lentur dan berdiameter besar, berisi
minimal 5 kawat.
Hi-intensity reflector Jenis reflektor lampu berbentuk corong besar
agar cahaya lebih menyorot. Pemakaian hi-intens bisa meningkatkan
kekuatan hingga 1-2 stop dibanding reflektor standar. Cocok untuk posisi
lampu yang jauh terhadap subyeknya.
High boy Stand yang sangat tinggi, kokoh, dan biasanya beroda.
Digunakan untuk menggantung lampu-lampu berat, backdrop, scrim
besar-besar dan butterfly.
Hot light Lampu sorot kontinyu, menyala terus menerus. Berbeda dengan
flash yang menyala sesekali. Karena menyala terus menerus hot light
memancarkan panas berlebihan, maka disebut hot light.
J-hook Sambungan logam berbentuk huruf `J’, digunakan untuk menggantung pipa melintang.
Knuckle Klem bundar yang dipasang pada kepala stand untuk memegang pipa grip. Disebut juga grip head.
L-bracket Sambungan logam berbentuk huruf `L’, digunakan untuk menjepit papan.
Light bank Softbox persegi panjang berukuran besar yang dipasangkan
pada lampu flash. Karena ukurannya besar kadang bukan lampu yang
dipasang ke stand, melainkan softboxnya. Lampunya bergantung pada lubang
belakang softbox dengan bantuan bracket/adaptor.
Lightbox Kotak atau meja dengan bagian atas merupakan kaca susu yang
berisikan lampu. Karena arealnya luas biasa memakai lampu neon.
Digunakan untuk memilih film/slide, dan mencek ketajaman fokus/warna
filmnya.
Lens tissue Kertas tisu spesial untuk membersihkan lensa. Harus
digunakan dengan cairan pembersih lensa (lens liquid) setelah lensa
dibersihkan dari debu dengan bantuan blower/dust-off. Adanya debu saat
lensa di lap dengan tisu lensa akan menyebabkan baret/scratch.
Loupe Kaca pembesar berukuran kecil (1) untuk melihat fokus pada kamera view. (2) untuk melihat ketajaman film/slide.
Misfire Kegagalan kerja flash sehingga flash tidak menyala, menyala diluar kendali, atau meleset waktu menyalanya.
Modeling light Lampu pijar yang dipasang diantara tabung lampu flash,
untuk acuan arah cahaya lampu flashnya. Kalau flash menyala hanya
sesaat, lampu modeling justru kontinyu agar bisa diamati arah dan
kualitas cahayanya. Daya lampu modeling lebih rendah dibanding lampu
flashnya, sengaja demikian agar tidak mengganggu perhitungan exposure.
Terdapat pilihan lampu pijar biasa atau halogen.
Monoblock/monolite Jenis lampu studio yang bisa difungsikan
sendirian. Dalam satu unit monoblock sudah tercakup tabung lampu flash,
lampu modeling, rangkaian trigger dan charger.
Net Seperti kegunaan flag, jaring ini direntangkan didepan lampu untuk mengurangi kekuatan cahayanya.
Pack/powerpack Bagian dari sistem flash studio yang berpasangan
dengan head. Powerpack ini tempat penyimpan energi dan rangkaian
pengatur flash berada. Pack tidak bisa menyala kecuali dihubungkan
dengan head yang sejenis.
Pantograph/scissor Bagian dari ceiling rails yang berbentuk seperti
gunting, menghubungkan carriage dengan stud lampu. Pantograph ini bisa
memanjang/memendek sesuai setelan lampunya, didalamnya dilengkapi pegas
untuk menahan beban lampunya dan asesoris yang berat.
Pencil tube Flash head yang badannya ramping tanpa kipas pendingin
dan kaca pelindung. Karena ramping ini head bisa disembunyikan didalam
rumah lampu biasa sehingga mampu mensimulasikan cahaya ruangan aslinya.
Pigtail Sepotong kabel pendek arus besar/tegangan tinggi yang
menempel di flash head. Pemakaian head-powerpack lebih efisien tanpa
kabel terlalu panjang.
Plexi Kependekan dari plexiglas, lembaran plastik bening atau susu
yang digunakan sebagai alas meja still-life, reflektor, atau alas
pemotretan model. Bisa dilengkungkan untuk mendapat efek cahaya yang
diinginkan.
PPA Kependekan dari Profesional Photographers of America.
Promo card Lembaran kartu yang ada contoh foto dan alamat
fotografernya. Digunakan sebagai promosi yang dibagikan atau dikirimkan
ke calon klien.
Prop houses Gudang besar dimana barang-barang prop atau pernak-pernik
aksesori pemotretan bisa disewa, seperti meja-kursi, mainan, dan
lain-lain.
Props Bagian yang ikut terfoto selain model atau produk utamanya.
Props ini memang diperlukan agar membantu pemahaman pesan yang
disampaikan fotonya.
Push-pull Menambah atau mengurangi lama waktu proses film dengan
tujuan mendapatkan exposure yang tepat. Bila film di-expose seolah-olah
ASAnya lebih tinggi dari nominalnya, maka waktu prosesnya ditambah.
Proses ini disebut di push, sebaliknya disebut pull.
Rails brakes Bagian dari ceiling rails berupa bantalan karet dengan
sekrup ditengahnya yang ditempatkan sebagai penghenti laju/penghadang
rel/carriage keluar dari ujung relnya. Pastikan brakes terpasang erat
saat memasang ceiling rails.
Quick Release and Plate Pasangan yang digunakan untuk memasang kamera
atau lensa besar ke stand dengan cepat dan mudah. Sekeping logam yang
disebut plate dipasangkan terlebih dahulu ke kamera atau lensa besar
dengan bantuan sekrup. Nanti plate itu didudukkan ke landasan
quick-release yang dikunci dengan tuas. Tidak perlu bongkar pasang
sekrup setiap kali melepas kamera atau lensanya. Setiap kamera atau
lensa yang dipakai bergantian pada stand yang sama umumnya memakai plate
masing-masing. Tersedia dalam beragam ukuran dan bentuk, segiempat,
segienam, persegi panjang, dll.
Radio slave Pasangan pemancar dan penerima gelombang radio yang
digunakan untuk menyalakan flash dari jarak jauh. Dengan cara ini flash
tidak perlu memakai kabel sinkron yang sering tertarik tidak sengaja,
atau terinjak. Radio slave yang baik memiliki jangkauan luas dan pilihan
frekuensi agar tidak tumpang-tindih dengan frekuensi radio lainnya.
Raw film Sebutan untuk film yang belum di-expose.
Reflector (1) Kartu atau bahan yang digunakan untuk memantulkan
cahaya dari sumbernya ke subyek yang di foto. (2) Asesoris berbentuk
mangkok yang dipasang didepan lampu untuk mengatur sorotan cahaya.
Remotely powerline Bagian dari ceiling rails berupa saklar daya
dengan pengatur nirkabel. Berguna untuk menghidup-matikan lampu dari
jauh saat digantung pada ceiling rails, sehingga asisten tidak perlu
naik-turun tangga setiap kali.
Return Suatu sebutan untuk sisi belakang pakaian yang digunakan model
di catwalk. Misalkan model mengenakan rok menghadap kamera, maka saat
return akan terlihat sambungan rok. Biasanya fotografer fashion tidak
ingin memotret return.
Rig Memasang atau menggantung peralatan foto bersama-sama untuk kemudahan digunakan.
Ringflash Satu jenis head flash berbentuk lingkaran dengan lubang
ditengahnya untuk dipasang kamera. Lampu ini akan menimbulkan efek
seperti halo pada bayangan model.
Roll film Jenis film 120 atau 220 yang digunakan pada kamera format medium.
Screw gun Bor yang berfungsi ganda untuk melubangi dan memutar sekrup.
Scrim Bingkai yang dilapisi bahan untuk mendifusi cahaya, sama seperti butterfly namun untuk ukuran kecil.
Seamless Gulungan kertas background yang tersedia beragam warna dan
lebarnya, dari 120cm, 270cm, dan 360cm. Gulungan digantung dan membentuk
kurva hingga ke bawah subyeknya, tidak membentuk sudut dibelakang
subyek, yaitu tak bertepi.
Set Lokasi untuk pemotretan yang disusun atau dipilih atas dasar
tampilan artistik. Bisa saja tidak menarik saat dilihat sekilas, namun
komposisinya menarik saat dilihat dari dalam kamera. Set bisa
ditambahkan props agar model atau subyek bisa berinteraksi. Setelah set
dibentuk oleh set-builder, penempatan lampu bisa dilakukan.
Set cart Meja kerja logam/kayu beroda yang digunakan untuk menyimpan
alat-alat bantu pemotretan seperti plakban, gunting, klem dan grip.
Biasanya bagian atas untuk menaruh kamera, laptop, dan menulis catatan.
Meja ini bisa dipindahkan mendekati subyek yang akan dirapikan.
Sharpie Nama dagang spidol permanen yang cepat mengering pada beragam bahan. Biasa untuk menulisi label film dan polaroid.
Sheet film Film-film lembaran ukuran besar seperti 4x5inch, 5x7inch
dan 8x10inch. Film ini harus dimasukkan ke sheet film holder satu
persatu agar bisa dipasangkan ke kamera view.
Shot film Film yang sudah di-expose setelah pemotretan.
Showcard Karton seukuran 90x120cm yang digunakan sebagai cutter atau reflector. Tersedia dalam beragam warna dan kepekatan.
Silk Bahan difusi yang direntang pada bingkai scrim atau butterfly.
Slave Alat sinkron flash yang peka cahaya tampak, inframerah atau
gelombang radio. Digunakan untuk menyalakan flash dari jarak jauh.
Snoot Kerucut logam yang dipasang didepan lampu untuk mengecilkan
sorotan cahayanya. Dikenal juga sebagai angle reducer/mempersempit
sudut. Snoot pendek untuk mendapat cakupan cahaya yang lebar, dan snoot
panjang untuk cakupan sempit.
Speed ring Sambungan adaptor darisoftbox/light bank ke lampu flash.
Speed ring dipilih karena bisa berputar sehingga mudah memposisikan
softbox dari vertikal ke horisontal dan sebaliknya tanpa harus
melepasnya terlebih dahulu.
Spotmeter Exposure meter dengan kemampuan membaca area yang sempit.
Bentuknya menyerupai pistol dengan lubang bidik untuk memilih subyek
yang akan diukur.
Steam chips Bahan yang berubah menjadi kabut saat dicampur dengan air, untuk memberi kesan uap panas.
Steamer Alat pembuat uap dengan bantuan listrik, digunakan untuk
menghilangkan kerutan pada kain. Biasa dipadukan dengan setrika.
Strip bank/striplite Softbox/light bank yang berbentuk ramping bagian
depannya. Meski cahayanya tetap halus disepanjang stripnya,
jangkauannya tidak melebar seperti softbox biasa. Digunakan untuk
menerangi subyek yang ramping seperti model berdiri atau memberi kesan
tepi pada produk.
Stud Baut logam yang dipasangkan pada kepala stand, supaya mudah saat menancapkan lampu dan asesoris lain.
Super-clamp Klem kuat untuk memegang pipa dan barang lain. Di satu
sisi bisa dipasang stud agar bisa berpasangan dengan stand dan hook. Di
sisi lain ada klem yang bisa diatur bukaannya untuk menjepit pipa,
kaki-kaki dan papan.
Superwide Kertas background paling lebar yaitu ukuran 360cm. Untuk foto grup atau produk besar.
Sync cord Kabel sinkron yang menghubungkan flash dengan kamera. Sinyal listrik dikirimkan ke flash saat kamera dijepret.
Sync extention Kabel sinkron pemanjang agar posisi flash bisa lebih jauh lagi dari kameranya.
Test roll Roll film yang berisikan beragam sample pemotretan, atau
tabel pengujian, digunakan yang diproses untuk mewakili film lainnya.
Setelah melihat hasilnya fotografer bisa menentukan arah proses yang
terbaik. Pemotretan dengan memakai test roll mengurangi resiko hilangnya
foto-foto karena film clipping.
Three ways head Jenis kepala tripod kamera, yang memiliki 3 tuas pengatur posisi kamera. Masing-masing untuk arah berbeda.
Timber topper Penutup berpegas yang di pasang diujung batang kayu,
yang akan direntangkan diantara lantai dan langit-langit. Kerjanya sama
seperti autopole, dan bisa untuk memegang dinding set buatan.
Toe line Potongan plakban atau tanda yang dipasang dilantai agar model bisa berada selalu pada posisinya.
Tough spun Satu jenis bahan untuk mendifusi cahaya dipasang didepan lampu.
Trigger Pemancar inframerah atau gelombang radio untuk sinkronisasi lampu flash.
View camera Kamera format besar, bisa digunakan dalam studio untuk
mendapat kualitas optimal. Pengoperasiannya tidak semudah kamera SLR,
karena saat membidik dan memotret dilakukan bergantian. Karena ukuran
dan beratnya, jarang dibawa keluar studio.
Viewfinder Lubang bidik, lubang pada kamera tempat fotografer
membidik subyeknya sesaat sebelum memotret. Dari lubang ini terlihat
apakah subyek sudah tercakup (in frame), sesua komposisinya, tajam
fokusnya, atau bagaimana sifat ruang tajamnya.
Wattsecond Satuan energi yang tercakup dalam lampu flash, disebut
juga joule. Besar energi lampu flash berkenaan dengan kuat tidaknya
cahaya yang dihasilkan, sebanding dengan besar diafragma. Antara energi
2000 wattsecond adalah duakali lipat 1000 wattsecond, atau 1 stop lebih
terang. Bila pada setelan 2000 wattsecond dicapai f/11 maka pada setelan
1000 wattsecond akan dicapai f/8.
Winnie Rumah mobil atau caravan untuk membawa peralatan foto dan crew
ke lokasi. Biasa digunakan sebagai markas pemotretan exterior di
lokasi, tempat dimana model dandan dan berganti pakaian, dan menyimpan
kelebihan peralatan.
Wrangler Petugas khusus yang menangani anak-anak atau binatang untuk
pemotretan. Wrangler akan menghibur dan berkomunikasi dengan mereka
sebelum pemotretan dan di set.